Jl. DR. Wahidin Sudiro Husodo No.127, Kebomas, Randuagung, Kec. Gresik, Kabupaten Gresik, Jawa Timur 61121

Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah Jawa Timur 2024

Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah Jawa Timur 2024

Jumat s/d Minggu ( 2 - 4 Agustus 2024 )

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jawa Timur (Jatim) mempromosikan potensi desa wisata di wilayahnya melalui ajang Festival Dewi Cemara (Desa Wisata Cerdas Mandiri dan Sejahtera) Tahun 2024 ini digelar di Kabupaten Ngawi. Penjabat Sekdaprov Jatim Bobby Soemiarsono membuka Festival Dewi Cemara dan Pekan Budaya Daerah Jatim, di Alun-Alun Kabupaten Ngawi.

Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah Jawa Timur Tahun 2024 ini merupakan bagian dari program RPJMD Jawa Timur serta perwujudan Nawa Bhakti ke-9, yakni Jatim Harmoni melalui pengembangan dan pembinaan desa wisata. Kabupaten Gresik mengirim peserta ke even ini yaitu

2 Desa Wisata Pelemwatu Kecamatan Menganti dan Kampung Kreasi Kecamatan Gresik. Dihadiri oleh Kepala Dinas Parekraf budpora Kabupaten Gresik drg. Saifudin Ghozali berkunjung ke stan Kabupaten Gresik.  Keikutsertaan ke 2 Desa tersebut sangatlah penting perannya terhadap pengembangan potensi pariwisata di Kabupaten Gresik, terutama di bidang promosi Desa Wisata ke masyarakat secara luas.

Minggu, 4 Agustus 2024 Kegiatan Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah Jawa Timur 2024 telah usai. Dengan pemberian penghargaan beberapa kategori Pemenang diantaranya :

  1. Fasilitator terbaik.
  2. Penjaga STAN eksotis.
  3. Penjaga stand terbaik.
  4. Produk Terunik.
  5. Virtual Tour.
  6. Stan terbaik.

Perwakilan Kabupaten Gresik  dari Desa Wisata Pelemwatu Kecamatan Menganti Gresik mendapatkan Penghargaan sebagai Stan Terbaik di even ini. Selamat dan Sukses kepada Desa Wisata Pelemwatu Kecamatan Menganti Gresik, semoga menjadi inspirasi bagi deda-desa yang ada di Kabupaten Gresik untuk memajukan desanya secara Cerdas, Mandiri dan Sejahtera bagi masyarakat sekitarnya.

Gresik Maju, Gresik Seru....


Related Posts